Cempedak, Buah Eksotis Yang Tidak Kalah Dari Durian

Apakah kalian kenal dengan buah cempedak? mungkin tidak semua orang mengenal buah yang satu ini dan ada banyak orang orang yang salah menebak atau mengira buah cempedak adalah buah Nangka, memang mereka memiliki kemiripan yang cukup signifikan yah, mulai dari pohon nya, dan bentuk buah nya antara cempedak dan buah nangka itu hampir mirip di tekstur kulit dan isiannya juga.

jika sekilas kita yang tidak mengenal buah cempedak, saat melihatnya pertama kali pasti anda akan menyebutnya buah nangka, tetapi perlu kamu ketahui bahwa buah nangka dan cempedak itu adalah buah yang berbeda, mulai dari rasa, tekstur dan juga aroma mereka sama sekali tidak sama.

buah nangka biasanya kebanyakan ukurannya sangat besar atau pada umumnya ukuran buah nangka pasti lebih besar dari buah cempedak, buah cempedak dominan memiliki bentuk buah yang kurus dan lebih panjang, jika buah nangka memiliki ukuran besar dan sangat gemuk dan pastinya jauh lebih berat dari buah cempedak.

tekstur daging buah cempedak yang lebih lunak dan tidak terlalu tebal seprti pada buah nangka yang memiliki tekstur daging buah yang lebih keras dan dominan garing, serta aroma buah nangka tidak begitu dominan seperti buah cempedak.

mungkin tidak semua orang suka dengan tekstur daging buah cempedak yang cenderung lembek dan mungkin agak geli, tetapi jika kami menyukainya, anda juga bisa langsung sama melahap buah cempedak tanpa di olah lagi.

aroma buah cempedak tidka kalah dengan buah durian, bukan dalam artian mereka memiliki aroma yang sama yah, tetapi mereka adalah buah dengan aroma yang tergolong cukup kuat dan aroma yang tajam.

buah cempedak kini cukup populer di pasaran, tetapi banyak orang yang mengolahnya menjadi gorengan yaitu cempedak goreng,

tetapi cempedak goreng biasanya tidak di goreng bersama biji nya yah, karena para penjual biasa mengupas daging buah ini dan memisahkannya dari bagian biji nya dan di campur dengan adonan tepung gorengan yang membuatnya memiliki tekstur luar yang garing serta isian dalam buah cempedak yang manis, lembut dan beraroma wangi, apalagi setelah di goreng buah cempedak biasanya akan menghasilkan rasa karamelisasi yang dihasilkan dari kandungan manis yang terkandung didalam buah nya yang di goreng dengan minyak panas.

siapa dari kalian yang pernah mencoba cempedak goreng? bagaimana dengan rasanya? apakah kalian juga menyukai rasanya?