Arsenal dan Everton Berebut Talenta Muda West Ham

Pemain muda milik West Ham United, Reece Oxford kabarnya menjadi rebutan dari Arsenal dan Everton di bursa transfer pemain Januari ini.

Masa depan Oxford bersama The Hammers saat ini memang tidak jelas karena ia masih kesulitan untuk menembus skuat utama timnya meski ia dianggap sebagai salah satu pemain muda yang cukup berpotensi saat ini.

Meski saat ini dirinya memiliki kontrak hingga tahun 2021 bersama dengan West Ham, namun karena dirinya belum mendapatkan kesempatan untuk bermain di skuat utama di ajang Premier League membuat masa depan dirinya dipertanyakan bersama dengan tim asal London tersebut.

Selain Arsenal dan Everton, sejumlah klub besar Eropa kabarnya juga sangat tertarik dengan talenta yang dimiliki oleh Oxford. Klub-klub tersebut yakni Manchester United, Manchester City, hingga Borussia Dortmund.

Meski banyak klub yang tertarik untuk mendapatkan Oxford, namun saat ini Arsenal terlihat menjadi klub yang berada di posisi terdepan untuk mendapatkannya. Hal itu tak lepas dari keinginan manajer Unai Emery untuk semakin memperkuat lini pertahanan timnya menyusul badai cedera yang saat ini tengah mereka hadapi. Kehadiran pemain berusia 20 tahun itu diyakini bisa menjadi solusi bagi The Gunners mengingat Oxford selain piawai tampil sebagai gelandang, ia juga bisa bermain di posisi lini belakang.

Musim lalu Oxford menjalani masa peminjaman bersama dengan klub Bundesliga, Borussia Monchengladbach. Performa Oxford bersama dengan klub asal Jerman itu cukup gemilang sehingga membuat klub-klub besar Eropa mulai melirik bakat yang ia miliki saat ini.