Makanan Yang Di Larang Bagi Penderita Kista Ovarium

Kista ovarium dapat di alami oleh sebagian banyak wanita. Biasanya penyakit ini di sebabkan karena siklus menstruasi yang tidak teratur dan juga pola makan sehingga membuat tumbuhnya kantong berisi cairan yang ada di dalam ovarium. Tentu hal tersebut menjadi salah satu penyakit yang di takuti wanita. Apalagi ini bisa saja menyebabkan sampai tidak bisa memiliki keturunan. Lalu jika anda di diagnosa oleh dokter menderita kista ovarium, maka anda perlu menghindari konsumsi beberapa makanan ini :

  • Makanan Cepat Saji Dan Memakai Pengawet

Mau anda mempunyai kista ovarium atau tidak, memang seharusnya tidak di konsumsi makanan cepat saji atau makanan pengawet secara berlebihan. Memang tidak dapat di pungkiri bahwa makanan cepat saji sangat lezat dan di sukai hampir semua usia, tapi itu dapat meningkatkan resiko pada kanker ovarium nantinya. Makanan seperti mie instan, makanan kaleng, ikan asin kalengan, bahan-bahan yang berpengawet dapat memperbesar ukuran pada kista.

  • Makanan laut

Bagi anda yang pencinta makanan seafood tapi memiliki penyakit kista, mulai sekarang harus kurangi mengkonsumsi seafood karena mengandung lemak dan kolestrol yang tinggi. Jadi sangat tidak baik untuk di konsumsi bagi penderita kista. Lebih baik menjaga kesehatan dengan batasi konsumsi seafood agar tidak memperburuk kista.

  • Beberapa buah-buahan

Meskipun buah-buahan pada umumnya baik untuk kesehatan tubuh karena mengandung banyak vitamin, tapi ada beberapa buah-buahan yang justru berbahaya untuk penderita kista ovarium. Contohnya seperti nangka, lengkeng, durian, duku, anggur, dan nanas mempunyai kandungan zat yang tidak baik untuk penderita kista dan mengandung alkohol yang bisa membuat kista ovarium menjadi kanker.

  • Beberapa Sayuran

Sama halnya dengan buah-buahan, beberapa sayuran ini juga di larang untuk di konsumsi bagi penderita kista ovarium. Contohnya seperti tauge dapat mendorong pertumbuhan sel pada penyakit kista, atau sawi putih dan kangkung yang dapat mengurangi kinerja dari obat penyembuhan untuk kista. Untuk cabai juga tidak boleh di konsumsi berlebihan bagi penderita kista ovarium karena dapat menurunkan kadar oksigen yang ada di dalam tubuh.